WA4Bible di GKJ Wirobrajan

WA4Bible di GKJ Wirobrajan
WA4Bible di GKJ Wirobrajan
WA4Bible di GKJ Wirobrajan
WA4Bible di GKJ Wirobrajan

Pelatihan itu dimulai pukul 17.30 WIB pada Kamis (11/4). Peserta yang datang belum banyak.

Namun perbincangan seputar bagaimana dampak media sosial di masyarakat sudah seru. 

“Di jemaat sini yang mempunyai grup untuk baca Alkitab baru 3 orang. Bapak Pri, Bapak dan Ibu Hari,” kata Pdt Yosef. Ia menjelaskan minat baca Alkitab jemaatnya memang beragam.

“Maksudnya, ada yang baca lewat buku, ada yang baca seminggu sekali saat hari Minggu, ada pula yang tidak sama sekali,” katanya lagi sambil tersenyum. 

Persoalan baca Alkitab setiap hari memang bukan persoalan satu gereja saja, ini persoalan umum di mana warga Kristen dengan perkembangan teknologi saat ini, mulai meninggalkan kebiasaan baca Alkitab setiap hari.

“Tantangannya banyak. Ada karena sibuk kerja, sibuk urus keluarga hingga karena kemajuan teknologi orang Kristen cukup membaca renungan-renungan yang dikirim lewat WA lalu sudah merasa cukup,” kata Philip Situmorag dalam penjelasannya tentang gerakan baca Alkitab Online lewat WA4Bible

Gerakan ini perlu terus didorong bagi siapapun warga Kristen. “Dengan kemajuan teknologi saat ini, buku-buku, seperti Alkitab menjadi jarang disentuh.

Belum lagi dalam diskusi sebelum acara ini dimulai, dampak negatifnya cukup banyak yang terjadi,” kata Philip sambil menjelaskan jumlah pengguna internet di Indonesia yang hampir separuh penduduk di Indonesia.

“Kita perlu menggunakan teknologi khususnya media sosial untuk membuat kita lebih dekat pada Tuhan.

Salah satunya dengan wattsapp yang digunakan oleh grup-grup WA Kristen.

Jangan hanya mengucapkan selamat pagi dan mengirimkan gambar atau video tapi WA bisa pula digunakan untuk mendorong orang Kristen membaca Alkitab setiap hari,”ujarnya.

Menurut Philip, sumber-sumber dari lembaga Kristen yang membantu warga Kristen di Indonesia sudah ada.

“YLSA atau Yayasan Lembaga Sabda di Solo, salah satunya yang menyediakan sumber-sumber seperti tafsiran, renungan, sejarah Alkitab hingga komik Alkitab sedang dikembangkan.

Kita bisa menggunakan sumber-sumber itu untuk menjadi bahan renungan atau bahan diskusi kelompok untuk membaca dan merenungkan Alkitab,” katanya.  

Di akhir acara, peserta berkomitmen untuk membentuk grup WA yang di dalamnya didorong anggotanya untuk membaca Alkitab setiap hari dan diharapkan bagi warga gereja lainnya gerakan ini bisa ditularkan.

Dukungan

Mari mendukung pelayanan ini untuk menjangkau wilayah-wilayah terpencil.

Kirim dukungan Anda ke Yay. Simpul Berkat: BCA 095882377 a/n Philip hs.

Be the first to comment

Leave a Reply